POLMAN – Asrama Putri (Aspuri) mahasiswi asal Polman yang kuliah di Yogyakarta bakal kembali dibangun.
Tahun ini Pemerintah kabupaten Polewali Mandar melalui Dinas Pekerjaan Umum mengalokasikan anggaran sebanyak Rp 1,5 miliar untuk pembangunan tahap II.
Kepala Dinas PU Polman Husain Ismail mengatakan, pembangunan asrama putri di Yogjakarta sudah memasuki tahap kedua.
“Sudah tahap kedua, di pagu anggaran itu Rp 1,5 miliar untuk tahap kedua,” ucap Husain kepada wartawan.
Tahap pertama pembangunan struktur asrama putri di Yogjakarta menyerap anggaran sebanyak 1,4 miliyar.
Staff Analis pembangunan Dinas PU Polman Harianto, mengatakan, dalam dokumen pelaksanaan anggaran (DPA) Dinas PU kabupaten Polman alokasi anggaran untuk pembangunan lanjutan asrama putri tersebut sebanyak Rp 1,5 miliar kurang lebih.
“DPA di angka Rp 1,5 kurang lebih. Itu belum penawaran kontraktor,” ucap Harianto.
Dia mengatakan, saat ini masih penyesuaian harga untuk material yang akan digunakan dalam pembangunan asrama.
“Masih penyesuaian harga karna pasti akan ada perbedaan harga material di Polman dan di Yogja” katanya.
Dia mengungkapkan terjadi kenaikan harga barang bangunan pabrikasi seperti semen, dan besi sekitar 30 persen.
Sementara untuk material seperti pasir tidak berubah harganya. Bangunan asrama putri tersebut akan dibangun dua lantai dan 30 kamar.
Husain menargetkan pembangunan asrama putri tahun ini bisa selesai. “Kita target tahun ini bisa selesai dan bisa ditempati kamarnya” tuturnya.