Ketua DPRD Polman Daftar Calon DPD RI

  • Bagikan

MAMUJU – Ketua DPRD Polman, Jupri Mahmud, mendaftarkan diri sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Dapil Sulawesi Barat.

Politisi yang juga pengusaha itu resmi mendaftar ke KPU Sulbar, Jumat (12/5/2023).

“Kita optimis bisa meraih satu kursi sebagai senator wakil Sulbar,” kata Jupri Mahmud, saat ditemui sejumlah wartawan di kantor KPU Sulbar.

Mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulbar, periode 2018-2021, itu mengaku, keinginannya maju sebagai senator agar bisa lebih berkontribusi terhadap pembangunan Sulbar di tingkat nasional.

Baca Juga  Sepuluh Peserta Lolos Seleksi Berebut Jadi Komisioner KPU Sulbar

Apalagi, Sulbar belum bisa sama seprti daerah lainnya, sehingga melalui panggilan hati dirinya maju calon DPD RI.

“Niatan kita bagaimana bisa berkontribusi untuk Sulbar dalam memajukan daerah. Kita harus percepat laju pembangunan dengan berkontribusi langsung di tingkat nasional,” tutur adik Ketua DPD Golkar Polman itu.

Baca Juga  Puluhan Ribu DPTb Pindah Masuk dan Keluar Sulbar

Selain sebagai Ketua DPRD Polman dirinya juga merupakan pengusaha di Sulbar.

Jupri mengaku sudah banyak sosialisasi terkait pencalonannya di DPD RI pada Pemilu 2024.

“Perlu kerja-kerja secara maksimal dan secara masif. Apalagi pemilihan DPD beberapa strategi seperti pemasangan atribut dan baliho akan kita maksimalkan agar masyarakat tahu siapa calon yang akan dipilih,” tandasnya.

Hingga Jumat 12 Mei 2023 pukul 12.30 Wita sudah ada 16 nama calon DPD RI mendaftar ke KPU Sulbar.

Baca Juga  Rekom Bawaslu Sulbar, Dua ASN Kembali Diberhentikan Tidak Hormat

1. Andri Prayoga Singkarru

2. H Husain

3. Sukardy Muhammad Noer

4. Leonar Bongga

5. H Kalma Katta

6. Semuel Linggi Topayung

7. Iskandar Muda Baharuddin Lopa

8. Hamsah Sunuba

9. Almalik Pababari

10. Iswar

11. Andi Muh Ichsan

12. Bastian Basri

13. Muhaimin Faisal

14. Amir Hamzah ADJ.

15. Supriadi Yusuf

16. Jupri Mahmud

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *